Hasil Liga Europa: Manchester United Dampingi Tottenham ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir

17 hours ago 3

Liputan6.com, Jakarta Manchester United melaju ke babak perempat final Liga Europa 2024/2025 usai menang telak 4-1 atas Real Sociedad di Old Trafford pada pertandingan babak 16 besar leg kedua, Jumat dini hari WIB (14/3). Setan Merah lolos setelah menang agregat 5-2.

Real Sociedad memimpin lebih dulu melalui tendangan penalti Mikel Oyarzabal. Namun, dibalas MU dengan tiga gol Bruno Fernandes dan satu lagi dilesakkanDiogo Dalot.

Tottenham Hotspur tampil luar biasa dan melaju ke babak 8 besar Liga Europa setelah kalahkan tamunya AZ Alkmaar 3-1 di Tottenham Hotspur Stadium, dini hari WIB tadi. Tuan rumah lolos dengan keunggulan agregat 3-2.

Pada leg pertama babak 16 besar, AZ Alkmaar berhasil meraih kemenangan 1-0. Namun, Spurs berhasil membalikkan keadaan di leg kedua dengan mencetak tiga gol melalui Wilson Odobert, James Maddison dan Odobert. Sedangkan, AZ Alkmaar hanya mampu membalas satu gol lewat Peer Koopmeiners.

Klub Serie A Lazio juga melangkah ke perempat final meski ditahan imbang Viktoria Plzen dengan skor 1-1 pada leg kedua babak 16 besar di Stadion Olimpico, Roma, Jumat dini hari WIB.

Hasil imbang ini cukup membawa Lazio ke babak selanjutnya dengan keunggulan agregat 3-2 setelah pada leg pertama mampu menang dengan skor 2-1 di kandang Viktoria Plzen, pekan lalu.

Manchester United dilaporkan akan memakai jasa pelatih muda Ruben Amorim sebagai manajer baru menggantikan Erik ten Hag. Langkah The Red Devils mengejar Amorim ini dipertanyakan legenda klub Paul Scholes.

Promosi 1

AS Roma Gagal Melangkah ke Perempat Final

Namun, wakil Liga Italia lainnya AS Roma gagal lolos setelah disingkirkan Athletic Bilbao 1-3 pada leg kedua di Stadion San Mames, Bilbao. Kemenangan Bilbao ditentukan gol Nico Williams dan Yuri Berchiche, sedangkan AS Roma sempat memperkecil ketertinggalan lewat Leandro Paredes.

Berkat kemenangan ini, Bilbao melaju ke babak perempat final Liga Europa dengan keunggulan agregat 4-3 atas AS Roma walau pada leg pertama takluk dengan skor 1-2 di Roma, pekan lalu.

Bruno Fernandes Borong Tiga Gol

Sementara itu, duel MU kontra Sociedad berjalan seru. Meski bermain di kandang lawan, Sociedad mampu mengendalikan permainan di awal laga. Bahkan, mereka sudah memimpin pada menit 10 lewat tendangan penalti Oyazarbal.

Ketinggalan satu gol MU merespons dengan serangan berbahaya. Hingga akhirnya wasit kembali menunjuk titik putih setelah Rasmus Hojlund dilanggar di dalam kotak penalti, Fernandes yang ditunjuk menjadi eksekutor berhasil menyeimbangkan skor 1-1.

MU nyaris menambah keunggulan jelang turun minum. Namun, tendangan Dorgu masih bisa diamankan kiper Sociedad Remiro.

Usai turun minum, MU memperoleh penalti lainya dan Fernandes kembali menjadi algojo sukses mengecoh Remiro. Petaka bagi Sociedad setelah harus bermain 10 orang setelah pemain pengganti Jon Aramburu dikartu merah.

Fernandes tampil cemerlang dengan mencetak gol ketiganya di menit ke-87, untuk memperbesar keunggulan jadi 3-1. MU menggenapkan kemenangannya menjadi 4-1 dengan gol Diogo Dalot di injury time.

Hasil Lengkap Liga Europa Babak 16 Besar

Lazio 1 vs Viktoria Plzen 1

Skor agregat: 3-2.

Olympiakos Piraeus 2 vs Bodo / Glimt 1

Skor agregat: 2-4.

Eintracht Frankfurt 4 vs Ajax 1

Skor agregat: 6-2.

Athletic Bilbao 3 vs AS Roma 1

Skor agregat: 4-3.

Tottenham Hotspur 3 vs AZ 1

Skor agregat: 3-2.

Lyon 4 vs FCSB 0

Skor agregat: 7-1.

Manchester United 4 vs Real Sociedad 1

Skor agregat: 5-2.

Read Entire Article
Bisnis | Football |