Sebelum Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jepang dan Indonesia Terakhir Bertemu di Piala Asia

2 days ago 3

Liputan6.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan menjamu timnas Jepang dalam matchday kelima putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. Laga tersebut akan dilaksanakan pada Jumat (15/11/2024) WIB di stadion Gelora Bung Karno (GBK).

Melansir Kompas, skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut terakhir kali bertemu dengan tim Samurai Biru pada babak penyisihan Piala Asia. Pertandingan tersebut berlangsung pada Rabu (24/01/2024) WIB di stadion Al Thumama, Qatar.

Pada laga ini, Jepang berhasil menang dengan skor 3-1 atas Indonesia. Skuad asuhan Hajime Moriyasu tersebut mampu dominasi jalannya pertandingan. Secara penguasaan bola, Samurai Biru catatkan 72 persen.

Sangat jauh apabila dibandingkan dengan Garuda Muda yang hanya berhasil raih 28 persen penguasaan bola. Lalu, dari segi produktivitas di lapangan, Jepang juga jauh lebih produktif.

Samurai Biru catatkan 14 kali percobaan ke arah gawang. Sementara itu, Garuda Muda hanya mampu catat 3 kali percobaan tembakan saja.

Jepang Sudah Unggul Sejak Babak Pertama

Pada laga ini, Jepang berhasil pimpin pertandingan sejak babak pertama di mulai. Ketika pertandingan baru memasuki menit ke-4, bek Indonesia, Jordi Amat melanggar striker Jepang, yakni Ayase Ueda di dalam kotak penalti.

Setelah menunggu pantauan VAR, wasit Khamis Al Marri memberikan penalti untuk Jepang. Ueda masuk sebagai eksekutor dan berhasil menyarangkan bola. Skor 1-0 untuk Samurai Biru.

Kemudian, pasukan Moriyasu terus mencoba untuk menggempur pertahanan Garuda. Akan tetapi, usaha tersebut masih belum membuahkan hasil. Skuad Shin Tae-yong mampu menjaga pertahanannya.

Melansir Tirto, Indonesia sempat mendapat momen besar di babak pertama. Marselino Ferdinan sempat mendapat peluang. Akan tetapi, sayangnya cut back darinya terpotong oleh bek Jepang, yakni Yuta Nakayama.

Masuk ke babak kedua, Samurai Biru mulai perpanjang skor. Ueda lagi-lagi tampil sebagai pencetak gol di menit ke-52. Kemudian, masuk ke menit ke-88, bek Indonesia, yakni Justin Hubner secara tidak sengaja menyapu bola ke arah gawang sendiri. Skor 3-0 untuk keunggulan Jepang.

Hanya saja, saat memasuki injury time, tepatnya di menit ke-91, bek Indonesia, Sandy Walsh berhasil cetak gol. Babak kedua selesai dengan skor 3-1 untuk kemenangan Samurai Biru.

Susunan Pemain Jepang Vs Indonesia di Piala Asia

Jepang (4-3-3): Zion Suzuki; Seiya Maikuma; Takehiro Tomiyasu; Yuta Nakayama; Koki Machida; Ritsu Doan (Junya Ito); Wataru Endo; Reo Hatate (Takumi Minamino); Keito Nakamura (Daizen Maeda); (Takefusa Kubo); Ayase Ueda

Indonesia (3-4-2-1): Ernando Ari; Jordi Amat; Sandy Walsh; Rizky Ridho; Justin Hubner; Pratama Arhan; Yakob Sayuri (Witan Sulaeman); Ivar Jenner; Egy Maulana Vikri (Elkan Baggott); Marselino Ferdinan; Rafael Struick

Read Entire Article
Bisnis | Football |