Hasil MotoGP Prancis 2025: Hujan Kacaukan Balapan, Johann Zarco Juara Unggul 19 Detik dari Marc Marquez

1 day ago 9

Liputan6.com, Jakarta Kejutan besar dibuat pembalap LCR Honda Johan Zarco di balapan utama MotoGP Prancis 2025, Minggu (11/5/2025) malam WIB. Zarco mampu menang di balapan yang berlangsung di negaranya itu usai unggul jauh dari Marc Marquez. Zarco dengan cerdik memanfaatkan kacaunya balapan akibat sempat diguyur hujan di awal.

Zarco pun menorehkan tinta emas dengan kemenangan ini. Dia menjadi pembalap Prancis pertama yang memenangi balapan di Sirkuit Le Mans sejak 1954. Ini juga menjadi kemenangan pertama Honda di MotoGP 2025. Zarco juga memutus dominasi Ducati yang menang 22 kali beruntun balapan MotoGP.

Balapan berlangsung kacau akibat gerimis mengguyur Sirkuit Le Mans jelang start. Bendera putih kemudian berkibar saat sesi pemanasan sehingga para pembalap boleh mengganti motornya. Pembalap bisa mengganti motornya dengan ban basah.

Bendera merah kemudian berkibar. Balapan pun terpaksa tertunda sepuluh menit. Setelah balapan akhirnya dimulai, Marc Marquez yang start dari posisi kedua memulai balapan dengan sangat baik.

Marquez mampu memimpin, dibuntuti Fabio Quartararo yang start dari pole position. Malapetaka menimpa Francesco Bagnaia di tikungan ketiga lap tertama. Dia terjatuh. Pria Italia itu masih bisa melanjutkan balapan usai ganti motor namun tercecer jauh di belakang.

Pada lap kelima giliran Quartararo yang terjatuh saat sedang berduel dengan Marquez.

Tak berselang lama para pembalap banyak yang masuk pit untuk mengganti motor lagi. Termasuk Marc Marquez dan Alex Marquez. Johan Zarco tak mengganti motor dan terus melesat di depan. Dia mulai memimpin sejak lap tujuh.

Marquez Gagal Kejar Zarco

Usai masuk pit, Marc Marquez berada di urutan tiga. Tak butuh waktu lama Marc dan Alex melewati Fabio Oliveira untuk menempati posisi dua dan tiga.

Sedangkan Zarco terus melesat di depan. Dia mampu unggul hingga 12 detik dari Marquez. Zarco yang merupakan pembalap dari Prancis tak terkejar lagi. Dia terus mempertajam keunggulan dari Marquez sampai menembus 18 detik.

Alex Marquez yang berada di urutan tiga menyusul mengalami crash saat balapan memasuki lap 21. Alex sempat bisa melanjutkan balapan dan berada di urutan enam. Namun pria Spanyol itu akhirnya benar-benar menyerah usai kembali jatuh di lap 24.

Dengan jatuhnya Alex, persaingan sengit terjadi memperebutkan posisi terakhir di podium antara Pedro Acosta dengan Fermin Aldeguer. Lewat persaingan sengit, Fermin akhirnya bisa mengamankan podium ketiga dengan melewati Acosta. Fermin dua kali beruntun menempati urutan tiga di MotoGP Prancis 2025 setelah sehari sebelumnya di sprint race.

Zarco pada akhirnya tidak terbendung untuk memenangi MotoGP Prancis 2025. Zarco unggul 19 detik dari Marc Marquez dan 26 detik atas Fermin.

Adapun Bagnaia mengakhiri balapan di urutan 16.

Hasil MotoGP Prancis 2025

Posisi Pembalap Tim
1 Johann Zarco Castrol Honda LCR (RC213V)
2 Marc Marquez Ducati Lenovo (GP25)
3 Fermin Aldeguer BK8 Gresini Ducati (GP24)
4 Pedro Acosta Red Bull KTM (RC16)
5 Maverick Viñales Red Bull KTM Tech3 (RC16)
6 Takaaki Nakagami HRC Test Team (RC213V)
7 Raul Fernandez Trackhouse Aprilia (RS-GP25)
8 Fabio Di Giannantonio Pertamina VR46 Ducati (GP25)
9 Lorenzo Savadori Aprilia Factory (RS-GP25)
10 Ai Ogura Trackhouse Aprilia (RS-GP25)
11 Luca Marini Honda HRC Castrol (RC213V)
12 Alex Rins Monster Yamaha (YZR-M1)
13 Enea Bastianini Red Bull KTM Tech3 (RC16)
14 Marco Bezzecchi Aprilia Factory (RS-GP25)
15 Franco Morbidelli Pertamina VR46 Ducati (GP24)
16 Francesco Bagnaia Ducati Lenovo (GP25)
  Alex Marquez BK8 Gresini Ducati (GP24)
  Miguel Oliveira Pramac Yamaha (YZR-M1)
  Brad Binder Red Bull KTM (RC16)
  Jack Miller Pramac Yamaha (YZR-M1)
  Fabio Quartararo Monster Yamaha (YZR-M1)
  Joan Mir Honda HRC Castrol (RC213V)
Read Entire Article
Bisnis | Football |