Liputan6.com, Jakarta - Arsenal dilaporkan semakin percaya diri akan berhasil merekrut gelandang Real Sociedad, Martin Zubimendi, pada bursa transfer musim panas mendatang. Kabar ini muncul di tengah penurunan performa tim, setelah mereka ditahan imbang 2-2 oleh Crystal Palace pada tengah pekan.
Hasil imbang tersebut membuat Arsenal nyaris mustahil mengejar pimpinan klasemen Liga Premier Liverpool. Sang rival cuma butuh tambahan satu nilai lagi demi mengunci gelar.
Di balik itu, ada kekhawatiran yang muncul di benak manajer Arsenal Mikel Arteta. Pasalnya, musim ini anak asuhnya sudah kehilangan 18 poin setelah sebelumnya memimpin.
Hampir pasti finis di posisi kedua untuk tiga musim berturut-turut, Arteta tentu akan semakin penasaran membangun skuad. Tujuannya jelas untuk membawa Arsenal meraih trofi juara impian.
Dalam hal ini, Zubimendi dipercaya bisa bakal makin melengkapi Meriam London. Pemain berusia 26 tahun ini memiliki kemampuan mengatur tempo dan memimpin serangan, memberikan Arsenal lebih banyak opsi dalam membangun permainan dari belakang.
Menambah Kualitas Lini Tengah Arsenal
Keahlian Zubimendi dalam menerobos lini pertahanan lawan dengan umpan-umpan cerdas akan menjadi pelengkap sempurna bagi Declan Rice. Meski impresif, Rice terkadang kesulitan saat diminta untuk memainkan peran lebih besar dalam distribusi bola dari lini belakang. Dengan Zubimendi, Arsenal bisa menambah kedalaman permainan mereka.
Meski Zubimendi tidak lebih baik ketimbang Thomas Partey dalam statistik bertahan, di mana ia mungkin sedikit lebih rentan kehilangan bola, Arsenal sudah memiliki lini pertahanan kokoh, dengan catatan kebobolan hanya 29 gol dalam 34 pertandingan.
Namun, Arsenal mencetak 12 gol lebih sedikit dibandingkan Liverpool, dan angka xG mereka hanya menduduki peringkat ketujuh di antara seluruh tim Liga Premier.
Arsenal Butuh Gelandang Baru
Arsenal mungkin akan lebih diuntungkan dengan kreativitas dan umpan-umpan invasi yang bisa diberikan Zubimendi. Gaya bermain Zubimendi yang lebih menyerang dan visioner bisa menjadi aset berharga dalam permainan cepat tim.
Namun, terlepas dari apakah berhasil merekrut Zubimendi, Arsenal hampir pasti perlu menambah kekuatan di sektor gelandang. Pasalnya, kontrak Jorginho dan Partey akan berakhir musim panas nanti. Mereka otomatis harus mencari pengganti agar tetap kompetitif musim depan.