Liputan6.com, Jakarta - Rider Gresini Racing Alex Marquez tampil sensasional untuk mencatat waktu tercepat pada sesi latihan MotoGP Spanyol 2025 di Sirkuit Jerez, Jumat (25/4/2025) malam WIB.
Dia menorehkan waktu satu menit 35,991 detik, sekaligus memecahkan rekor tercepat sirkuit. Alex Marquez unggul atas pembalap Ducati Lenovo Francesco Bagnaia (+0,103 detik) dan andalan Pertamina Enduro VR46 Racing Franco Morbidelli (+0,162 detik).
Jalan Latihan MotoGP Spanyol 2025
Sesi sempat dihentikan untuk memperbaiki dinding pembatas yang rusak menyusul kecelakaan Alex Marquez.
Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) sempat memimpin. Namun, dia juga terjatuh dan sempat terlempar 10 besar. Setidaknya juara dunia 2021 itu bangkit dan bisa memperbaiki waktu untuk lolos kualifikasi kedua.
Alex Marquez juga melakukan comeback untuk kemudian menggoreskan rekor. Turut lolos ke kualifikasi kedua Marc Marquez (Ducati Lenovo), Fermin Aldeguer (Gresini Racing), Johann Zarco (LCR Honda), Pedro Acosta (Red Bull KTM), Fabio Di Giannantonio (Pertamina Enduro VR46 Racing), dan Joan Mir (Castrol Honda).
Hasil Latihan MotoGP Spanyol 2025
Peringkat-Pembalap-Asal-Tim (Motor)
1 Alex Marquez SPA BK8 Gresini Ducati (GP24)
2 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP25)
3 Franco Morbidelli ITA Pertamina VR46 Ducati (GP24)
4 Marc Marquez SPA Ducati Lenovo (GP25)
5 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
6 Fermin Aldeguer SPA BK8 Gresini Ducati (GP24)
7 Johann Zarco FRA Castrol Honda LCR (RC213V)
8 Pedro Acosta SPA Red Bull KTM (RC16)
9 Fabio Di Giannantonio ITA Pertamina VR46 Ducati (GP25)
10 Joan Mir SPA Honda HRC Castrol (RC213V)
11 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
12 Marco Bezzecchi ITA Aprilia Factory (RS-GP25)
13 Jack Miller AUS Pramac Yamaha (YZR-M1)
14 Maverick Viñales SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
15 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
16 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP25)
17 Ai Ogura JPN Trackhouse Aprilia (RS-GP25)
18 Luca Marini ITA Honda HRC Castrol (RC213V)
19 Enea Bastianini ITA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
20 Augusto Fernandez SPA Pramac Yamaha (YZR-M1)
21 Aleix Espargaro SPA HRC Test Team (RC213V)
22 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP25)
23 Somkiat Chantra THA Idemitsu Honda LCR (RC213V)
Jadwal MotoGP Spanyol 2025
Sabtu, 26 April 2025:
15:10-15:40 WIB: Latihan Bebas 2
15:50-16:05 WIB: Kualifikasi 1
16:15-16:30 WIB: Kualifikasi 2
20:00 WIB: Sprint Race
Minggu, 27 April 2025:
14:40-14:50 WIB: Pemanasan
19:00 WIB: Balapan