Ketua SC Piala Presiden 2025 Janjikan Rumah Subsidi Gratis buat UMKM dan Suporter

3 hours ago 2

Liputan6.com, Jakarta Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden Maruarar Sirait menjanjikan pihaknya bakal memberi hadiah rumah subsidi buat UMKM dan suporter terbaik di ajang Piala Presiden 2025.

Hadiah tersebut secara khusus diprioritaskan bagi UMKM dan suporter dengan penghasilan rendah dalam rangka mendorong kepemilikan tempat tinggal masyarakat Indonesia.

Sebagai informasi, Piala Presiden 2025 merupakan turnamen tahunan yang diselenggarakan sebagai ajang pramusim di Tanah Air.

Khusus edisi ini, panitia mengundang klub asing, Oxford United (Inggris) dan Port FC (Thailand) untuk bersaing dengan empat tim lokal, yakni Liga Indonesia All Star, Arema FC, Persiba Bandung, dan Dewa United.

Menariknya meski hadir lebih bergengsi berkat keberadaan klub-klub asing, Piala Presiden 2025 justru dikemas sedemikian rupa agar menjadi pesta rakyat.

Tiket pertandingan pembuka di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Minggu (6/7/2025) bahkan dijual relatif terjangkau senilai Rp50.000.

Kiper PSM Makassar, Reza Arya Pratama, menyambut positif pergelaran Piala Presiden 2025 yang tengah berlangsung sebagai turnamen pramusim resmi.

Siapkan Hadiah Rumah Subsidi Gratis

Lebih lanjut, tak hanya memberi tiket murah bagi penonton, Maruarar Sirait selaku Ketua Steering Committee (SC) Piala Presiden 2025 juga memberi kejutan lainnya buat masyarakat yang ambil bagian dalam ajang ini.

Pihaknya berkomitmen memfasilitasi pemberian lima rumah subsidi gratis untuk UMKM dan suporter dengan syarat memiliki penghasilan rendah.

"UMKM terbaik, suporter terbaik, saya siapkan nanti lima rumah subsidi gratis," ujar Maruarar Sirait dalam konferensi pers di SCTV Tower, Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (4/7/2025) sore WIB.

"Diutamakan untuk masyarakat berpenghasilan rendah, apakah itu penonton, apakah itu UMKM supaya makin banyak masyarakat bisa merasakan kebijakan Presiden Prabowo. Kita akan dorong supaya makin banyak rakyat Indonesia yang punya rumah," tambahnya.

Hadiah Hiburan

Sementara itu untuk peserta, panitia Piala Presiden 2025 juga telah menyiapkan hadiah untuk tim-tim juara 1 hingga 4 turnamen. Kampiun bakal mendapat Rp5,5 miliar, runner-up Rp3 miliar, peringkat tiga Rp2 miliar, dan peringkat empat Rp1 miliar.

Namun belakangan, Ketua SC Maruarar Sirait juga menjanjikan bakal ada hadiah hiburan senilai masing-masing Rp200 juta dan Rp100 juta untuk tim peringkat 5 dan 6.

"Saya putuskan. Juara 5 dapat 200 juta dan juara 6 dapat 100 juta sebagai hiburan," ujar Maruarar dalam konferensi pers Jumat (4/7/2025).

Read Entire Article
Bisnis | Football |