Liputan6.com, Jakarta Pertandingan Cardiff City vs Oxford United dalam lanjutan kompetisi Championship Inggris pada Senin (21/4/2025) malam WIB berakhir imbang.
Tim tuan rumah ditahan 1-1 oleh tamunya setelah gol pembuka Yousef Salech pada menit ke-56 mampu disejajarkan oleh Cameron Brannagan di menit ke-79.
Striker Timnas Indonesia Ole Romeny jadi salah satu amunisi yang diputuskan tidak diturunkan dalam pertandingan di Cardiff City Stadium malam tadi.
Pemuda berusia 24 tahun itu bergabung dengan klub Inggris pada bursa transfer musim dingin setelah cabut dari FC Utrecht.
Dia sejauh ini sudah bermain dalam 13 pertandingan Championship 2024/2025 dengan kontribusi 1 gol.
Sayangnya, statistik itu mandek saat duel melawan Cardiff City sebab Ole Romeny berujung hanya menjadi penghangat bangku cadangan tak terpakai.
Penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny, langsung mengukir rekor yang mengesankan setelah mencetak gol pada dua pertandingan pertamanya bersama skuad Garuda.
Posisi Cardiff City dan Oxford United
Dengan hasil imbang yang dipetik usai tak menurunkan Ole Romeny di pertandingan melawan Cardiff City, Oxford United saat ini menduduki peringkat 19 klasemen sementara Championship.
Mereka tercatat mengumpulkan 49 poin dalam 44 pertandingan usai gagal menang 3 kali dalam 5 pertandingan terakhir di liga.
Sementara itu, Cardiff terhambat ambisinya untuk keluar dari zona degradasi. Mereka bertengger di posisi kedua terbawah lantaran baru mengoleksi 43 angka dalam 44 laga.
Tantangan Selanjutnya bagi Ole Romeny dkk
Adapun setelah gagal menang di kandang Cardiff, Ole Romeny dan rekan-rekannya di Oxford United bakal menghadapi duel melawan Sunderland pada Sabtu (26/4/2025).
Kali ini, Oxford United bakal bertindak sebagai tuan rumah, dengan kick-off dilangkungkan pukul 21.00 WIB.
Sepekan setelahnya, Oxford United akan kembali bertamu ke markas Swansea. Pertandingan tepatnya akan digelar Sabtu (3/5/2025) mulai pukul 18.30 WIB.