Scott McTominay dan Rasmus Hojlund Sukses, Napoli Ingin Selamatkan Lagi Pemain Manchester United

9 hours ago 5

Liputan6.com, Jakarta - Napoli dikabarkan tengah menyiapkan tawaran baru untuk gelandang Manchester United, Kobbie Mainoo, pada bursa transfer Januari, setelah upaya mereka untuk merekrut pemain Inggris itu gagal pada musim panas lalu.

Mainoo sebelumnya mengajukan proposal kepada manajemen di Old Trafford karena ingin mendapatkan lebih banyak kesempatan bermain, mengikuti jejak rekan-rekannya yang sukses berkembang di Napoli seperti Scott McTominay dan Rasmus Hojlund.

Persaingan di lini tengah membuat Mainoo kesulitan menembus skuad utama MU sehingga peluangnya bermain reguler terbatas. Padahal dia butuh tampil reguler jika mau masuk skuad Inggris untuk Piala Dunia 2026.

Menurut laporan Gazzetta dello Sport, Napoli akan mencoba memanfaatkan situasi itu untuk mengamankan tanda tangan Mainoo pada bursa transfer musim dingin.

Berita video Profil Bintang kali ini mengulas tentang Kobbie Mainoo, wonderkid milik Manchester United yang mencuri perhatian pecinta sepak bola, dan juga aset berharga Timnas Inggris.

Napoli Butuh Gelandang Baru

Napoli memiliki hubungan yang kuat dengan Manchester United, setelah berhasil merekrut Scott McTominay dari Setan Merah pada musim panas 2024 dan Rasmus Hojlund beberapa bulan lalu. Hojlund secara teknis dipinjamkan ke Napoli, namun kepindahannya dipastikan menjadi permanen pada musim panas mendatang.

Mereka kini membutuhkan gelandang baru menyusul situasi yang berkembang. Kevin De Bruyne terkapar akibat cedera paha jangka panjang, ditambah masalah kebugaran Stanislav Lobotka dan partisipasi Frank Zambo Anguissa di Piala Afrika untuk Kamerun pada Januari mendatang.

Kobbie Mainoo dianggap sebagai opsi menarik.

Manchester United Enggan Lepas Mainoo

Namun, niat Napoli dan Mainoo menemui rintangan. Pelatih Manchester United Ruben Amorim menegaskan bahwa Kobbie Mainoo tidak akan dilepas pada bursa transfer Januari.

Ia menekankan pentingnya semua pemain bagi tim, terutama menjelang Piala Dunia, dan menilai Mainoo masih memiliki potensi besar untuk berkembang. “Saya sangat percaya pada Kobbie. Dia bisa bermain lebih baik dan berkembang pesat,” ujar Amorim.

Meskipun jadwal kompetisi Manchester United relatif ringan karena absen dari kompetisi Eropa serta sudah kandas di Carabao Cup, kekhawatiran terhadap cedera jangka panjang di lini tengah membuat klub enggan melepas Mainoo pada Januari. 

Read Entire Article
Bisnis | Football |