Liputan6.com, Jakarta Bagi Yardan Yafi, Piala AFF U-23 2025 lebih dari sekadar turnamen regional. Ini adalah debut perdananya mengenakan seragam Garuda Muda, dan gelandang muda Persita Tangerang itu tak ingin menyia-nyiakan kesempatan emas ini.
Yardan, yang baru berusia 21 tahun, resmi masuk dalam skuad final Timnas Indonesia U-23 untuk ajang ASEAN U-23 Championship 2025 yang digelar mulai 15 Juli 2025.
Yardan dan rekan-rekannya bakal memulai petualangan dari Grup A yang diisi oleh Brunei Darussalam, Filipina, dan Malaysia. Sebagai tuan rumah, target tinggi tentu diusung oleh pasukan muda Merah Putih.
“Alhamdulillah perasaan saya bangga dan senang sekali bisa masuk di skuad Timnas U-23, apalagi ini adalah pertama kalinya saya dipanggil,” ungkap Yardan, penuh antusiasme, dikutip dari lama resmi Persita Tangerang.
Momen Penting dan Tanggung Jawab Baru
Yardan telah mengikuti pemusatan latihan (TC) sejak 16 Juni 2025 di Jakarta. Di bawah arahan pelatih Gerald Pemay, pemain kelahiran Makassar itu mulai memahami tuntutan dan standar tinggi di level tim nasional.
“Banyak pelajaran dan pengalaman yang saya dapat selama mengikuti pemusatan latihan kali ini. Mulai dari kedisiplinan dan juga tanggung jawab yang lebih besar dari Coach Gerald,” jelasnya.
Sebagai gelandang, peran Yardan tak hanya soal distribusi bola, tetapi juga menjaga ritme permainan. Ia menyebut bahwa komunikasi menjadi aspek vital dalam filosofi permainan yang diterapkan tim pelatih.
“Pelatih selalu menekankan fondasi dasar sepakbola. Kita harus bermain simpel dan mengambil keputusan tepat saat di lapangan. Baik itu sebuah operan, tendangan ke gawang, dan juga pergerakan tanpa bola,” lanjut Yardan.
Optimisme Tinggi Demi Merah Putih
Dengan penuh syukur, Yardan mengaku perkembangan pesat yang ia alami selama TC membuatnya semakin percaya diri menyongsong laga perdana kontra Brunei Darussalam yang akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa malam (15/7/2025) pukul 20.00 WIB.
“Saya sangat bersyukur bisa terus berkembang dan mendapat banyak hal positif selama berada di skuad Timnas U-23,” katanya.
Meski baru pertama kali memperkuat Garuda Muda, Yardan tidak ragu membidik target tinggi bersama tim. Bermain di hadapan publik sendiri tentu menjadi motivasi tambahan bagi seluruh penggawa Indonesia U-23.
“Harapan kami tentu saja bisa menjadi juara dan berjuang demi Indonesia. Saya berharap dukungan dari semua pihak agar kami bisa menampilkan hasil terbaik,” tutupnya.