Liputan6.com, Jakarta Chelsea berhasil menjadi juara Piala Dunia Antarklub dengan Robert Sanchez di bawah mistar. Mereka tampil solid meski gagal merekrut Mike Maignan tepat waktu.
Maignan sempat dikaitkan kuat dengan Chelsea, tapi proses transfernya tidak kunjung rampung. Alhasil, klub asal London itu sepertinya harus mencari alternatif lain.
Manajer Enzo Maresca dikabarkan masih belum yakin dengan kemampuan jangka panjang Sanchez. Ia butuh penjaga gawang yang bisa memberi rasa aman secara konsisten.
Jika negosiasi dengan AC Milan buntu, The Blues tak perlu menunggu terlalu lama. Mereka harus beralih ke target lain yang dinilai punya potensi serupa.
Berikut tiga kiper yang bisa menjadi solusi bagi Chelsea.
1. Lucas Chevalier
Lucas Chevalier tampil impresif saat membela Lille di Liga Champions musim lalu. Performanya itu membuat namanya mulai dikaitkan dengan klub-klub besar Eropa.
Kiper berusia 23 tahun itu dianggap sebagai aset masa depan yang menjanjikan. Usianya yang masih muda cocok dengan kebijakan transfer Chelsea yang fokus pada pemain potensial.
Chevalier juga dikenal cukup piawai memainkan bola dengan kakinya. Hal ini tentu bisa menarik perhatian pelatih Enzo Maresca yang mengusung gaya bermain berbasis penguasaan bola.
2. James Trafford
James Trafford menjadi salah satu kiper muda yang mulai menarik perhatian klub-klub besar. Ia merupakan pemain jebolan akademi Manchester City yang kini tampil solid bersama Burnley.
Chelsea dikabarkan tertarik karena Trafford masuk kategori pemain lokal dengan usia yang masih muda. Klub asal London itu memang punya ketertarikan khusus terhadap produk akademi City.
Namun, jika ingin mendapatkan jasanya, Chelsea harus bergerak cepat. Trafford juga sedang dipantau oleh Manchester City dan Newcastle United.
3. Diogo Costa
Diogo Costa menjadi kandidat yang paling matang dan berpengalaman dalam daftar incaran Chelsea. Kiper asal Portugal itu telah lama dikaitkan dengan kepindahan ke Liga Inggris.
Meski baru berusia 25 tahun, Costa sudah kenyang pengalaman di Liga Champions dan tim nasional. Hal ini menjadikannya pilihan yang solid untuk mengisi posisi utama di bawah mistar.
Namun, harga sang kiper diperkirakan sangat tinggi. Laporan menyebut Porto hanya akan melepasnya di kisaran 65 juta pounds.