Liputan6.com, Jakarta Harga emas di Pegadaian hari ini 21 Mei 2025 untuk ketiga jenis emas yang dijual yaitu harga emas Antam, harga emas UBS dan harga emas Galeri24 yang mengalami penurunan dari hari sebelumnya.
Harga emas Antam turun Rp29.000 ke angka Rp1.941.000 per gram dari semula Rp1.970.000. Begitu pula emas Galeri24 yang turun Rp24.000 dari semula Rp1.890.000 menjadi Rp1.866.000 per gram.
Sementara emas buatan UBS turun Rp28.000 ke angka Rp1.886.000 dari awalnya Rp1.914.000 per gram.
Emas buatan Antam dan Galeri24 dijual dengan kuantitas 0,5 gram hingga 1.000 gram atau 1 kilogram. Sementara emas UBS dijual dengan kuantitas 0,5 gram hingga 500 gram.
Berikut daftar lengkap harga emas di Pegadaian untuk Antam, USB dan Galeri24 hari Ini dikutip dari Antara (21/5/2025):
Harga Emas Antam
- - Harga emas Antam 0,5 gram: Rp1.023.000
- - Harga emas Antam 1 gram: Rp1.941.000
- - Harga emas Antam 2 gram: Rp3.819.000
- - Harga emas Antam 5 gram: Rp9.468.000
- - Harga emas Antam 10 gram: Rp18.879.000
- - Harga emas Antam 25 gram: Rp47.067.000
- - Harga emas Antam 50 gram: Rp94.051.000
- - Harga emas Antam 100 gram: Rp188.021.000
- - Harga emas Antam 250 gram: Rp469.777.000
- - Harga emas Antam 500 gram: Rp939.336.000
- - Harga emas Antam 1000 gram: Rp1.878.630.000.
Harga Emas UBS dan Galeri24
Harga Emas UBS
- - Harga emas UBS 0,5 gram: Rp1.020.000
- - Harga emas UBS 1 gram: Rp1.886.000
- - Harga emas UBS 2 gram: Rp3.744.000
- - Harga emas UBS 5 gram: Rp9.251.000
- - Harga emas UBS 10 gram: Rp18.404.000
- - Harga emas UBS 25 gram: Rp45.919.000
- - Harga emas UBS 50 gram: Rp91.650.000
- - Harga emas UBS 100 gram: Rp183.227.000
- - Harga emas UBS 250 gram: Rp457.932.000
- - Harga emas UBS 500 gram: Rp914.784.000
Harga Emas Galeri24
- - Harga emas Galeri24 0,5 gram: Rp979.000
- - Harga emas Galeri24 1 gram: Rp1.866.000
- - Harga emas Galeri24 2 gram: Rp3.676.000
- - Harga emas Galeri24 5 gram: Rp9.121.000
- - Harga emas Galeri24 10 gram: Rp18.193.000
- - Harga emas Galeri24 25 gram: Rp45.370.000
- - Harga emas Galeri24 50 gram: Rp90.667.000
- - Harga emas Galeri24 100 gram: Rp181.245.000
- - Harga emas Galeri24 250 gram: Rp452.887.000
- - Harga emas Galeri24 500 gram: Rp905.327.000
- - Harga emas Galeri24 1.000 gram: Rp1.810.654.000.
Harga Emas Dunia Hari Ini Melonjak
Harga emas naik lebih dari 1% pada hari Selasa (rabu waktu Jakarta). Lonjakan harga emas dipicu kurs dolar Amerika Serikat (AS) semakin melemah dan saham merosot di tengah ketidakpastian atas kebijakan tarif AS dan potensi gencatan senjata antara Rusia dan Ukraina.
Dikutip dari CNBC, Rabu (21/5/2025), harga emas di pasar spot naik 2% menjadi USD 3.294,71 per ons. Sedangkan harga emas berjangka AS ditutup naik 1,6% lke level USD 3.284,6.
Nilai tukar dolar AS kembali merosot pada hari Selasa, tertekan oleh kehati-hatian Bank Sentral AS, Federal Reserve (The Fed) terhadap perekonomian, setelah mengalami aksi jual besar-besaran pada hari Senin setelah lembaga pemeringkat Moody’s menurunkan peringkat utang negara AS, satu tingkat turun dari “Aaa” menjadi “Aa1″ pada hari Jumat karena kekhawatiran mengenai utang negara yang terus meningkat.
Dolar yang lebih lemah membuat harga emas batangan lebih murah bagi pembeli yang memegang mata uang lain.
“Masih ada ketidakpastian di pasar. Yang paling menonjol, penurunan peringkat Moody’s dan melemahnya dolar telah mendukung kompleks logam mulia secara keseluruhan,” kata Direktur Perdagangan Logam High Ridge Futures, David Meger.
Saham AS Melemah
Saham AS melemah karena investor fokus pada pemungutan suara penting di Washington atas pemotongan pajak besar-besaran Presiden AS Donald Trump. Emas batangan dianggap sebagai aset yang aman selama periode ketidakpastian geopolitik dan ekonomi.
“Harga emas akan menghadapi resistensi serius di USD 3.350 dengan sedikit resistensi kecil di USD 3.300. Kami diperdagangkan dalam kisaran baru USD 3.150 hingga USD 3.350,” kata Kepala Strategi Pasar Blue Line Futures, Phillip Streible.
Ketegangan yang sedang berlangsung antara Rusia dan Ukraina merupakan faktor yang lebih memengaruhi platinum dan paladium, kata Meger, karena tidak adanya kesepakatan potensial dapat berarti berkurangnya pasokan di pasar yang berasal dari Rusia. Rusia adalah produsen paladium terbesar di dunia dan produsen platinum terbesar kedua.
Harga Perak dan Platinum
Uni Eropa dan Inggris mengumumkan sanksi baru terhadap Rusia pada hari Selasa tanpa menunggu AS untuk bergabung, sehari setelah Presiden Donald Trump berbicara dengan Vladimir Putin tetapi tidak dapat memperoleh janji gencatan senjata di Ukraina.
Harga platinum mencapai titik tertinggi sejak Oktober 2024, naik 5% menjadi USD 1.048,05. Harga paladium naik 4,2% menjadi USD 1.015,58, titik tertinggi sejak 4 Februari.
Sementara itu, harga perak spot naik 2,1% menjadi USD 33,01