Liputan6.com, Jakarta Klub Serie A, AC Milan berpotensi kehilangan salah satu pemain andalan mereka. Sosok Rafael Leao dilaporkan kini jadi target transfer raksasa Bundesliga, Bayern Munchen.
Bayern Munchen dilaporkan sedang mempersiapkan diri untuk musim 2025/2026. The Bavaria ingin memperkuat tim mereka agar musim depan mereka bisa mempertahankan gelar juara Liga Jerman mereka itu.
Salah satu posisi yang ingin diperkuat Vincent Kompany adalah sektor sayap. Ini disebabkan Leroy Sane berpotensi cabut di musim panas nanti.
Sky Sports Germany melaporkan bahwa Bayern sudah menemukan kandidat yang pas untuk posisi itu. Mereka dilaporkan ingin membajak Rafael Leao dari AC Milan.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Winger Teruji
Menurut laporan itu, Bayern Munchen sangat tertarik merekrut Rafael Leao. Sang winger dinilai punya profil yang cocok untuk Die Roten.
Tiga tahun terakhir, Leao merupakan sosok andalan di sektor sayap Milan. Sang winger punya kecepatan dan juga visi permainan yang apik.
Dengan kelincahannya, Leao dinilai bakal membuat lini serang Bayern semakin berbahaya. Itulah mengapa Die Roten tertarik untuk memboyong sang winger.
Manfaatkan Situasi
Laporan itu mengklaim bahwa Bayern Munchen punya peluang untuk membajak Leao di musim panas nanti. Karena AC Milan lagi berada dalam posisi yang sulit.
Rossoneri lagi mengalami masalah finansial pasca mereka gagal lolos ke Eropa. Untuk selamat dari sanksi FFP, mereka perlu menjual beberapa pemain mereka.
Leao adalah salah satu aset yang bisa dijual Milan di musim panas nanti. Jadi jika dengan tawaran yang tepat, sang winger bisa didapatkan oleh jawara Bundesliga itu.
Mahar Transfer Selangit
AC Milan tentu tidak mau berpisah dengan Leao dengan bayaran yang sedikit. Mereka membanderol winger Timnas Portugal itu dengan harga yang tinggi.
Bayern Munchen dikabarkan harus sedia dana sekitar 75-80 juta Euro untuk diserahkan ke manajemen Milan agar Leao bisa jadi milik mereka.
Sumber: Sky Sports Germany